20 March 2017

Dell Melakukan Apa yang Tidak dilakukan Apple, Microsoft, dan Google

PENTINGNYA SEBUAH LOG DALAM SYSTEM

Masih teringat jelas isu yang beredar saat Windows 10 dilauching oleh Microsoft. Banyak penolakan oleh pengguna yang karena adanya system Log yang dikirimkan ke Microsoft. Pengguna windows mengalami kekhawatiran terhadap privasi data mereka. Padahal kalau dicermati, Microsoft sendiri menerapkan sistem log ini lebih terlambat bila dibandingkan rivalnya yaitu Apple dan Google. Yups, Apple dan Google sudah lebih dahulu menerapkan system Reporting Log pada OS mereka. 

DELL MELAKAKUKAN APA YANG TIDAK DILAKUKAN OLEH MICROSOFT, APPLE DAN GOOGLE. 

System log memang sangat membantu pengembang system. System Log ini biasa digunakan untuk riset internal, mengetahui kebiasaan pengguna, hobi, minat, umur, dll. Tapi manfaat itu hanya dirasakan oleh perusahaan atau pengembang. Akan lebih baik bila system log ini menjadi nilai lebih suatu brand untuk para konsumennya. Dan dalam hal ini Dell melakukan apa yang tidak dilakukan oleh Microsoft, Apple dan Google. 

Apa sih yang dilakukan Dell? 
Kali ini Dell memanfaatkan system log untuk meningkatkan kepuasan pelanggan. Hal ini saya rasakan sendiri. Berikut pengalaman saya bersama Dell :

Beberapa waktu lalu saya membeli Laptop Dell. Singkat cerita saya mengaktifkan kartu garansi dan fitur Dell support yang ada dilaptop tersebut. Dihari lain saya menggunakan laptop ditempat yang tegangan listriknya tidak stabil, lalu tiba tiba muncul alert dilayar monitor laptop saya. Seketika saya langsung mencabut daya yang tadi saya gunakan. 

Selang dua hari saya menerima email dari teknikal support dari Dell, menyampaikan apa perihal error notif yang dikirimkan oleh laptop saya, serta menawarkan solusi dan apa yang harus saya lakukan. Hal ini lah yang saya sukai dari Dell. Hal ini juga yang belum dilakukan oleh Microsoft, Google dan Apple untuk teknis perangkat keras mereka. Ke tiga raksasa teknologi tersebut biasanya hanya menyampaikan bahwa device kita mengalami kendala, tanpa menawarkan solusi teknis secara langsung untuk kita. Mungkin untuk disistem mereka telah melakukannya, seperti log login pada device lain, atau software corrupt.  Tetapi untum hardware belum saya jumpai hal serupa. 

Mengapa Dell harus memfollow up kendala pelanggan?
Alasan Dell memfollow up kendala yang dirasakan pelanggan menurut saya adalah untuk meningkatkan kepuasan pelanggan. Dell menyetarakan semua pelanggan mereka sebagai pelanggan yang awam akan teknis IT. Oleh karena itu pihak Dell menyarankan beberapa tindakan yang harus dilakukan oleh pengguna perangkat mereka.

No comments: